PaRa PengUnJung

Sabtu, 06 Oktober 2012

Panta Kartini, Jepara



Pantai Kartini berada di Bulu, Jepara, Jawa Tengah. Pantai ini + 2,5 km arah barat dari pendopo Kantor Bupati Jepara.  Jika datang atau melewati pantai Kartini patut datang ke pantai kartini. Karena di pantai ini kita dapat melepas lelah dengan di sajikan pemandangan pantai dan suasana di sekitar pantai yang cukup sejuk. Jika datang di sore hari, kita dapat menikmati matahari tenggelam (sunset) yg indah. Di pantai ini juga terdapat  :
·         Kura-Kura Ocean Park,
·         Mainan Anak-anak,
·         Kolam Renang,
·         Spoor Mini,
·         Kebun binatang (Elang Laut Dada Putih, Kijang, Kera),
·         Makam Encik Lanang
Kura - Kura Ocean Park
Kolam Renang
   
Makam Encik Lanang
Dengan fasilitas :
·         Mushala
·         Penginapan
·         Warung Makanan
·         Tempat parkir memadai
·         Penjualan sovenir

Pantai ini juga di jadikan jalur transportasi laut ke obyek wisata Taman laut Nasional Karimunjawa dan Pulau Panjang. Seminggu setelah Hari Raya Idul Fitri, di pantai ini sering di adakan “Lomban”. Pesta lomban terdiri dari 3 tahap, yaitu sedekah laut (pelarungan kepala kerbau), festival kupat lepet (perang ketupat) dan pesta lomban sendiri. Di pantai ini pula RA Kartini pada masa kecilnya sering bermain-main dan bercanda ria bersama-sama saudaranya. Akhirnya sebagai ungkapan penghargaan dan untuk mengingat kebesaran perjuangan RA Kartini maka pantai tersebut dinamakan “PANTAI KARTINI”.
     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar